iklan space 728x90px

Ini 7 Alasan Orang Masih Mencari Rumah Dijual Dibandingkan Rumah Baru


Mempunyai hunian atau rumah adalah dambaan dan kebanggaan semua orang. Baik membeli rumah yang baru ataupun rumah second yang diperoleh dari tangan kedua, tetap saja ada kebanggaan tersendiri.

Sekarang tidak sedikit orang mencari rumah dijual second dibandingkan dengan mencari atau rumah baru. Berikut ini tujuh alasan mengapa orang lebih banyak mencari rumah dijual second daripada rumah baru.

1. Lokasinya Strategis

Salah satu alasan terpenting banyak orang melirik rumah yang dijual dari tangan kedua ialah lokasinya yang strategis. Ya, sebagian besar rumah second terletak di tengah kota. Walau tanahnya tidak terlampau luas, tetapi bila ada di lokasi strategis Anda akan bisa menikmati beragam kemudahan pula.

2. Bernilai Historis

Rumah dijual dari tangan kedua atau second bisa mempunyai nilai historis yang sukar ditandingi oleh rumah baru sekalipun. Pada rumah yang dijual second Anda akan menemui gaya vintage dengan ciri khas khusus. Mulai dari model pagar dengan besi tinggi, jendela dua pintu atau menggunakan kaca nako, sampai pintu kayu yang memiliki ukiran rumit.

3. Tata Letak Fungsional

Pada rumah dijual second, Anda akan mendapatkan beragam ruangan yang amat fungsional. Tak hanya bangunan yang terdiri dari kamar tidur, ruang keluarga, kamar mandi dan dapur saja, rumah tua justru kadang malah lebih lengkap dan mewah.

4. Halaman Luas

Pada rumah second atau dari tangan kedua, Anda pun akan mendapatkan halaman yang luas. Belum lagi di bagian belakang rumah pun terkadang terdapat halaman belakang yang umumnya menjadi satu dengan dapur. Disamping baik untuk sirkulasi udara, halaman belakang pun dapat digunakan untuk ruang rekreasi atau bahkan tempat untuk menjemur pakaian. Praktis, bukan?

5. Bangunan Tambahan

Disamping itu, dari rumah second bila beruntung, Anda akan memperoleh rumah dengan bangunan tambahan atau paviliun yang dapat Anda sewakan sebagai warung atau kamar kost sehingga dapat memperoleh passive income.

6. Alternatif Sumber Air

Sekarang rumah baru telah berlangganan PAM untuk memperoleh air bersih 24 jam. Tetapi, bagaimana saat ada perbaikan yang membuat aliran air dimatikan? Anda tentunya mesti menampung air supaya aktivitas rumah tangga dapat berjalan lancar. Uniknya, ada beberapa rumah second yang mempunyai pompa air (jet pump) di samping PAM untuk mengantisipasi air berlangganan itu rusak ataupun mati.

7. Harga Bersaing

Dengan seluruh kelebihan dan kekuarangan yang dimiliki oleh rumah dijual atau rumah second Anda barangkali akan menemukan harga jauh lebih mahal ketimbang rumah baru. Akan tetapi harga ini akan sebanding dengan nilai properti yang terus naik, khususnya jika rumah dijual itu ada di lokasi yang superstrategis.

Anda sedang mencari rumah dijual? www.iklanrumah.com adalah salah satu situs properti yang menyajikan layanan iklan rumah gratis untuk pemilik rumah atau agen properti di seluruh Indonesia. Melalui iklanrumah.com Anda bisa melihat berbagai tipe rumah dijual di berbagai kota di seluruh Indonesia dengan harga yang beragam. Tidak hanya rumah, namun juga apartemen, ruko, tanah, gudang, kantor, bahkan pabrik.

Di situs properti terbaik di Indonesia ini tidak hanya menampilkan rumah yang akan dijual, tetapi juga rumah, apartemen, ruko, tanah, gudang, kantor dan pabrik yang akan disewakan. Situs www.iklanrumah.com hadir memang bertujuan guna memudahkan orang-orang yang tengah mencari properti untuk menemukan rumah idamannya. Iklanrumah.com adalah situs andalan Anda untuk mendapatkan rumah atau hunian impian dan properti lainnya.


Maman Malmsteen
Maman Malmsteen Aktif menulis sejak tahun 1986 di media massa. Menjadi announcer di Radio Fantasy 93,1 FM sejak tahun 1999. Menjadi Blogger sejak tahun 2010. Sekarang aktif sebagai Content Writer untuk beberapa Blog/Website.

Posting Komentar untuk "Ini 7 Alasan Orang Masih Mencari Rumah Dijual Dibandingkan Rumah Baru"

Follow Berita/Artikel Jendela Informasi di Google News