Pertumbuhan skala bisnis selalu diikuti oleh peningkatan jumlah data yang harus diolah dan juga dipastikan pengelolaan sistem keamanannya. Ketika bisnis sudah bergerak secara daring atau online, tentu pengolahan hingga penyimpanan data yang semakin masif harus dilakukan dengan cara yang sangat cepat. Jika data yang masuk sudah semakin banyak dan tidak mampu lagi ditampung dalam kapasitas tertentu, pertimbangan untuk beralih ke layanan data center perlu segera dilakukan.
Pertanyaannya, mana yang lebih baik antara membangun dan merancang data center sendiri atau menggunakan penyedia data center Indonesia yang telah berpengalaman? Terdapat beberapa alasan yang patut dipertimbangkan di antara kedua pilihan tersebut, seperti yang akan dijabarkan berikut ini.
Investasi awal
Ada banyak sekali berbagai peralatan dan perlengkapan pendukung yang harus dibeli dan disediakan jika bisnis memutuskan untuk membangun sendiri data center on-premise atau di lokasi perusahaan. Hal ini tentu tidak akan jadi permasalahan serius bagi bisnis yang memang sudah menyediakan alokasi anggaran yang banyak untuk pembangunan data center secara on-premise. Berbeda halnya dengan bisnis yang baru berkembang dengan biaya yang terbatas. Menggunakan layanan yang sudah ada dari penyedia tentu menjadi pilihan yang lebih baik. Layanan yang ditawarkan penyedia biasanya sudah mencakup semua yang dibutuhkan perusahaan. Oleh karena itu, perusahaan tidak perlu lagi menyiapkan investasi awal yang tentunya akan menghabiskan banyak biaya.
Biaya pemeliharaan
Jika memiliki data center on-premise, tentu harus memperhatikan satu hal, yaitu biaya untuk pemeliharaan perangkat yang mendukung kinerja data center. Pemeliharaan merupakan salah satu proses yang penting dan tidak dapat diabaikan. Karena ketika ada satu jenis perangkat yang bermasalah, kerja data center pada beberapa fungsi akan menjadi terhambat, seperti tidak bisa menyimpan data yang masuk. Perbedaan yang akan langsung dirasakan jika memberikan kepercayaan kepada perusahaan penyedia, yaitu proses pemeliharaan sudah menjadi tanggung jawab mereka. Terlebih, proses ini akan dikerjakan oleh para ahli sehingga risiko terjadinya kesalahan atau hambatan menjadi rendah.
Keamanan data
Salah satu alasan mengapa bisnis menggunakan data center, yaitu keamanan yang terjamin melalui dukungan berbagai fitur terbaru. Keamanan data memerlukan beberapa peralatan pendukung yang lengkap sekaligus orang-orang tepat yang memiliki kapabilitas. Hal ini juga akan mempengaruhi proses pemulihan data dengan lebih cepat jika memang terjadi masalah pada data center. Jika keamanan data center on-premise masih diragukan karena kurangnya peralatan pendukung yang memadai, sebaiknya beralih ke penyedia seperti neuCentrIX yang telah memiliki fitur paling lengkap dalam menyediakan layanan data center untuk semua bisnis. Cek layanan lengkapnya di sini sekarang juga!
Posting Komentar untuk "Membangun Data Center atau Menggunakan Penyedia: Mana yang Lebih Baik?"
Berilah komentar yang sopan dan konstruktif. Diharap jangan melakukan spam dan menaruh link aktif. Terima kasih.