Jendela Informasi - Tempat wisata ini disebut juga Agrowisata Rancabali yang dimiliki PT Perkebunan Nusantara VIII. Lokasi terletak di daerah Ciwidey, Kabupaten Bandung, dengan wilayah berada di ketinggian 1.628 meter di atas permukaan laut.
Agrowisata Rancabali, Ciwidey berjarak 50 kilometer selatan Kota Bandung. Pemandangan wisata alam di Ciwidey terkenal indah, perpaduan hutan hujan tropis dengan hamparan kebun teh yang memanjakan mata.
Mengeksplorasi dan menikmati pesona tempat wisata di kawasan Bandung selatan, khususnya Ciwidey, tidak bisa satu hari. Perlu lebih dari sehari apabila pengunjung ingin menjajal semua sisi keindahan tempat-tempat wisata di Ciwidey.
Perkebunan teh di kawasan ini tidak terlalu jauh dari Gunung Patuha dan Kawah Rengganis yang hanya berjarak 2,4 km dari Kawah Putih. Terdapat pemandian Air Panas Walini serta penginapan berupa rumah kayu dan vila. Bila mau, pengunjung dapat berkunjung ke pabrik teh Rancabali.
Tempat yang dikelola unit Agrowisata N8 itu, menyediakan tempat bagi pengunjung untuk menciptakan momen berharga bersama keluarga, juga dapat digunakan untuk acara outbound atau acara lain. Fasilitas di Agrowisata Rancabali antara lain Vila Kidang Kancana, Vila Ciung Wanara, rumah kayu dan aula Dungus Wangi, rumah kayu dan pondokan, serta Vila Situ Patengan.
Adapun objek wisata yang dapat diakses dari sini adalah mata air panas Walini, Kawah Rengganis, Situ Patengan, Curug Tilu Water Park, dan lain-lain. Pengunjung ke perkebunan teh Rancabali dapat melakukan tea walk di kebun yang dimiliki PTPN VIII, naik kendaraan ATV, flying fox ekstrem 300 meter, berkemah, wisata ilmiah, dan wisata outdoor lain.
Rumah kayu di Rancabali adalah penginapan yang unik dan memiliki konsep rumah tradisional serta memakai bahan-bahan dari kayu atau pohon kelapa. Tarif menginap relatif terjangkau.
Penginapan lain, Vila Kidang Kencana, berbentuk segi tiga terdiri atas dua lantai. Vila dapat menampung 25 orang. Vila itu bersebelahan dengan Vila Ciung Wanara. Vila ini mampu menampung 15 orang. Terdapat kamar mandi air panas alami, dapur, serta ruang tengah. Di bagian depan vila terdapat private swimming pool. Untuk menikmati wisata dan penginapan di Rancabali Tea Valley yang terletak di Jalan Rancawalini Rancabali Kabupaten Bandung ini dapat melakukan reservasi di Agrowisata N8. [E. Saepuloh / Maman Soleman / PRM / 20 / 17 / 2019]