Memiliki banyak aktivitas membuat Tantri Syalindri Ichlasari atau lebih dikenal dengan Tantri "Kotak" lebih menjaga kesehatan tubuhnya. Melakukan pola makan sehat dilakukan Tantri agar terhindar dari penyakit. Setiap hari Tantri memang hanya makan dua kali. Menu sarapan ia lebih memilih salad, baik itu salad buah-buahan ataupun sayur-sayuran. Menu siang hari, Tantri tetap makan seperti biasa, nasi putih dengan lauk pauk dalam porsi cukup dan tidak berlebihan.
Wanita kelahiran 9 Agustus 1989 ini memang senang makan buah-buahan dan sayur-sayuran. Saat makan siang, Tantri mengurangi nasi putih dan lebih memilih untuk menambah porsi sayur-sayuran. Tantri menyukai segala jenis sayuran dan ia tidak termasuk orang yang pilih-pilih dalam hal makanan. Juri Indonesia Idol musim ke delapan ini mengganti makan malamnya dengan buah-buahan.
Tidak ada buah khusus yang harus dikonsumsi Tantri. Menurutnya, semua buh memberikan vitamin yang baik untuk tubuh. Kegemaran makan sayur-sayuran dan buah-buahan inilah yang membuat Tantri terhindar dari sembelit dan tidak pernah bermasalah dengan buang air besar.
Posting Komentar untuk "Tantri "Kotak", Gemar Makan Buah Dan Sayur Untuk Cegah Sembelit"
Berilah komentar yang sopan dan konstruktif. Diharap jangan melakukan spam dan menaruh link aktif. Terima kasih.