Seperti hasil riset yang telah dilakukan oleh Ericsson pada akhir tahun 2013 lalu bahwa salah satu tren consumer 2014 yang bakalan meningkat adalah bermunculannya beragam wearable device. Dan prediksii tersebut sepertinya terbukti dengan makin banyaknya perangkat wearable device cerdas yang mampu terhubung dengan smartphone dan tablet PC, seperti smartwatch ataupun gelang pintar, salah satunya adalah SpeedUp SmartWatch.
SpeedUp SmartWatch, jam tangan pintar berbasis Android 4.4 KitKat pertama di dunia ini hadir dengan membawa layar sentuh seluas 1.54 inci beresolusi 240 x 240 piksel. Untuk menopang kinerjanya, SpeedUp sudah mempersenjatai smartwatch ini dengan prosesor single-core imagination MIPS berkecepatan 1GHz dan RAM sebesar 512MB. Sedangkan gudang penyimpanan internalnya sendiri menyediakan ruang yang cukup lega, yakni berkapasitas hingga 4GB.
Sebagai jembatan penghubung dengan perangkat utama, jam ini telah dibekali dengan Bluetooth versi 4.0. Berbekal sertifikat IP57 yang dikantonginya memungkinkan jam ini masih bisa bekerja dengan baik di bawah guyuran hujan maupun ketika Anda berenang.
SpeedUp SmartWatch sudah dijejali dengan beragam fitur menarik, seperti Push Notification untuk panggilan masuk, SMS, surel, BBM, WhatsApp, LINE, Facebook, hingga Twitter. Selain itu, tersedia juga fungsi standar lainnya menampilkan waktu, kalender, alarm, timer, dan cuaca.
SpeedUp SmartWatch kompatibel dengan OS Android 4.0 Ice Cream Sandwich ke atas dan iOS 7.0 ke atas. Jam tangan pintar nan canggih ini dibanderol dengan harga Rp 1.499.000. Mau???
Posting Komentar untuk "SpeedUp SmartWatch, Jam Tangan Pintar Berbasis Android KitKat Pertama Di Dunia Harga 1,5 Juta"
Berilah komentar yang sopan dan konstruktif. Diharap jangan melakukan spam dan menaruh link aktif. Terima kasih.