Bukan cuma orang dewasa, anak-anak pun semakin getol mengikuti tren dalam dunia fashion. Sisi lebihnya dari anak-anak, mereka percaya diri dan tampak serasi saat mengenakan berbagai warna. Beberapa waktu lalu, warna-warna spotlight atau stabilo menjadi tren di dunia fashion, termasuk juga fashion anak-anak. Namun sekarang koleksi warna itu kembali mengarah ke warna cerah yang tidak mencolok.
Warna-warna cerah itu mengikuti tren fashion di luar negeri seperti Eropa dan Amerika yang baru mengalami summer atau musim panas. Warna jingga, hijau, merah, dan warna-warni bunga-bungaan banyak digemari. Dari segi motif, bunga-bunga pun sedang menjadi tren untuk fashion anak perempuan. Untuk anak laki-laki, meskipun motifnya masih berkutat di kotak-kotak, tetapi tentunya bisa bermain dengan warna yang lebih cerah.
Busana anak yang semarak dengan warna, tentunya harus disemarakkan lagi dengan berbagai fashion items lainnya yang juga cerah. Apa saja yang bisa dipadupadankan supaya anak-anak tampil semakin gaya?
Berikut beberapa fashion items yang bisa dipadankan.
Sneakers
Untuk anak-anak, sneakers yang gaya bisa menjadi penunjang penampilan. Misalnya sequin sneakers yang bling-bling ataupun wedge sneakers yang warnanya pun beragam.
Boots
Saat menggunakan legging atau stocking, anak perempuan pun tampil fashionable bila menggunakan boots setinggi mata kaki ataupun betis. Boots untuk anak bukan hanya semakin berwarna-warni tetapi juga tersedia berbagai motif seperti animal print.
Kacamata
Tampil kasual penuh warna juga semakin stylish saat anak-anak mengenakan kacamata hitam dengan bingkai yang penuh warna.
Topi
Saat berjalan di tempat umum, penampilan color ful tentunya harus ditunjang aksesori yang trendi. Salah satunya dengan topi seperti jazz hat ataupun pub caps yang membuat anak kita tampil fashionable.
Bando/jepit
Untuk tampil girly, penampilan anak perempuan bisa ditunjang dengan bando dan pita yang colorful. Bando itu bisa memiliki dekorasi pita ataupun bunga.
Source Image : fimela.com
Posting Komentar untuk "Kiat Menyempurnakan Penampilan Anak"
Berilah komentar yang sopan dan konstruktif. Diharap jangan melakukan spam dan menaruh link aktif. Terima kasih.