iklan space 728x90px

Tips Menjadi Seorang Kekasih Yang Ideal


Jendela Informasi - Tips Menjadi Kekasih Yang Ideal - Ngomongin cinta tuh, nggak ada habis-habisnya. Jombloners mengharapkan punya pacar. Berbagai cara dan jalan ditempuh buat ngedapetin cinta sejati. Yang sudah punya pacar pun nggak jarang keterjang badai. Selingkuhlah, putus-nyambung, cemburu, CLBK alias Cinta Lama Bersemi Kembali sampai ortu atau sahabat nggak setuju. Iya, kayaknya hidup nggak pernah lepas dari masalah.

Eits jangan jiper dulu dong. Dengan banyaknya masalah yang datang, sebenarnya kita jadi banyak pengalaman hidup. Memang sih kita nggak bisa ngerasakan manfaatnya sekarang. Tapi kelak, itu jadi pelajaran berharga.

Nah saya mau ngasih tips agar kamu menjadi seorang kekasih yang ideal. Simak yuuuk tips menjadi kekasih yang ideal!
  • Tulus hati dan jujur dalam mencintai
Perhatian yang kita berikan kepada dia bukanlah sebuah perhatian yang pura-pura atau berdasarkan pamrih. Kita harus dapat mengakui dalam diri kita sendiri kalau kita memang sangat mencintainya. Dan kita juga harus dapat berkata jujur kepada dia. Dan bukan hanya itu, kita juga harus berusaha untuk dapat menunjukan diri kita apa adanya.
  • Berusaha untuk dapat menerima dan menghargai perbedaan
Janganlah selalu merasa kita yang benar sendiri dengan keputusan kita sendiri. Tapi berusahalah untuk dapat menghargai keputusan atau perbedaan sifat, keputusan atau apa saja terjadi pada dia. Dengan kita menghargai perbedaan-perbedaan tersebut, so pasti dia pun bakal berbalik untuk dapat selalu menghargai perbedaan yang terjadi pada kita.
  • Memiliki sifat matang dan tanggung jawab
Tanda-tanda kita mencapai kematangan pribadi adalah kita selalu bersedia membantu memecahkan masalah, tidak mudah untuk mengingkari janji. Karena sudah pasti dia akan merasa nyaman berada di samping kita apabila kita sudah memiliki sifat matang dan tanggung jawab tersebut.
  • Punya kepercayaan diri
Bila kita memiliki rasa percaya diri yang cukup, so pasti kita nggak bakal mudah terombang-ambing, tidak gampang tersinggung, dan tidak menganggap diri kita sendiri sebagai ancaman. Rasa percaya diri ini sangatlah penting dalam diri setiap orang. Dengan rasa percaya diri inilah kita dapat mencapai sesuatu yang kita inginkan. Termasuk rasa percaya diri saat kita mengincar dia.
  • Terbuka secara emosional
Dia mau berbagi perasaan, baik ketika senang ataupun susah. Keterbukaan emosional menandakan pula bahwa ia mempercayai kita dan merasa nyaman di dekat kita.
  • Memiliki perhatian
Hal yang satu ini tentunya sangatlah penting dalam menjalin sebuah asmara. Karena hal yang satu inilah yang paling banyak diharapkan para wanita.

Demikianlah, tips menjadi seorang kekasih yang ideal sudah saya sajikan untuk Anda. Semoga bermanfaat.
Maman Malmsteen
Maman Malmsteen Aktif menulis sejak tahun 1986 di media massa. Menjadi announcer di Radio Fantasy 93,1 FM sejak tahun 1999. Menjadi Blogger sejak tahun 2010. Sekarang aktif sebagai Content Writer untuk beberapa Blog/Website.

Posting Komentar untuk "Tips Menjadi Seorang Kekasih Yang Ideal"

Follow Berita/Artikel Jendela Informasi di Google News