Kebanyakan aplikasi video editing membutuhkan performa PC yang kuat, meski aplikasi yang digunakan relatif ringan. Meski saat ini PC sudah menggunakan basis 64 bit, tapi resources yang dibutuhkan pun relatif cukup besar, terutama saat proses rendering. Untuk bisa menggenjot performa komputer tersebut, Anda bisa mengikuti beberapa langkah di bawah ini.
- Matikan beberapa service agar tidak berjalan saat startup. Klik kanan Computer, klik Manage, pada “service and applications”, pilih “services”. Di situ Anda bisa mematikan Windows Defender.
- Atur Power Options pada “High Performance” dan dalam “Advanced Settings”, pastikan tidak dalam setingan “Sleep Mode”. Untuk itu coba pergi ke Control Panel, Hardware And Sound or System and Security, Power Option.
- Matikan Drive Indexing Service untuk semua drive dimana semua data video disimpan. Klik dua kali pada Computer, klik kanan pada masing-masing drive yang ingin di-disable indexingnya.
- Matikan opsi pencarian pada semua drive yang digunakan untuk data video. Klik pada Start, ketik “indexin” pada box pencarian dan jalankan Indexing Option.
- Matikan System Restore pada semua drive yang digunakan untuk keperluan data video tadi. Klik kanan Computer, Properties, pilih System Protection.
- Set semua User Account Control slider pada posisi bawah. Tujulah pada Control Panel, System and Security, User Account Control Settings.
- Matikan skedul “Automatic Defragmentation” pada semua drive. Buka Control Panel, System and Security, Administrative Tools, Defragment.
- Matikan semua fitur Windows, Control Panel, Programs and Features. Klik Turn Windows features on or off.
- Matikan semua fitur pada “Turn off all Windows features”.
- Sekarang pada Task Manager akan menunjukkan banyak aplikasi yang tidak bekerja, maka aplikasi video Anda akan lebih responsif.
- Jangan jalankan anti virus atau Any Anti Spyware selama proses editing.
Posting Komentar untuk "Cara Memaksimalkan PC Untuk Video Editing"
Berilah komentar yang sopan dan konstruktif. Diharap jangan melakukan spam dan menaruh link aktif. Terima kasih.